KURANGNYA
gairah seks sudah menjadi hal umum dibicarakan. Faktor gaya hidup tidak
sehat dan stres dapat memicu hilangnya gairah seksual Anda. Kenali
beberapa faktor lainnya yang bisa membuat gairah menurun, sehingga Anda
bisa membuat perubahan untuk menjaga kehidupan seksual yang sehat.
Dorongan seksual yang berkurang dapat menjadi racun yang nyata dalam suatu hubungan. Anda perlu mengeksplorasi kemungkinan penyebab penurunan gairah tersebut. Kunjungan ke dokter adalah cara yang baik untuk memulai. Stres juga merupakan penyebab utama dari ketidaktertarikan seksual, jadi Anda patut belajar bagaimana mengelola stres dalam hidup Anda.
Berikut ini beberapa penyebab hilangnya gairah seksual, seperti dilansir Livestrong.
Faktor psikologis dan emosional dapat menyebabkan hilangnya gairah pada pria
Depresi, stres, kurang tidur, kemarahan, konflik dalam suatu hubungan, dan perselingkuhan adalah beberapa alasan umum seorang pria bisa kehilangan gairah seks. Banyak orang tidak menyadari efek kemungkinan depresi pada gairah seks dan hal ini bisa menyebabkan perselisihan dalam hubungan jika orang lain berpikir bahwa pasangan Anda tertarik pada orang lain atau telah kehilangan minat dalam dirinya.
Penyakit fisik
Di antara penyakit fisik yang menyebabkan hilangnya dorongan seks pada pria adalah diabetes, penyakit jantung, kondisi nyeri kronis, dan penyakit parkinson.
Tingkat testosteron rendah
Sekira 25% dari pria mungkin memiliki tingkat testosteron yang rendah. Untungnya, ini tidak signifikan bagi sebagian besar pria dan mereka tidak memiliki gejala yang berhubungan dengan testosteron rendah. Secara keseluruhan, sekira 6% dari pria memiliki kadar testosteron yang cukup rendah untuk menyebabkan gejala hilangnya dorongan seksual. Disfungsi ereksi, penipisan tulang, depresi, lesu, dan penurunan fisik adalah gejala yang paling umum dari testosteron rendah. Terapi penggantian testosteron bisa menjadi pilihan, meskipun banyak yang kurang berminat pada metode ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar