Terkilir, Kobe Bryant Salahkan Lawan
   
 
   
   
Kobe Bryant. (Foto: ist)
 
LOS ANGELES - Kobe Bryant harus mengalami cedera pada
 bagian pergelangan kakinya kala membela LA Lakers melawan Atlanta 
Hawks, Kamis (14/3/2013). Usai pemeriksaan diketahui bahwa kaki Bryant 
terkilir.
Cedera tersebut terjadi kalah timnya kalah 92-96 atas 
Atalanta, dalam laga tersebut Bryant melakukan jump shoot dan 
mendapatkan halangan dari Dahntay Jones. Saat mendarat, kakinya malah 
mengenai kaki Jones.
Bryant pun tak kuasa menahan rasa sakit 
hingga akhirnya pergi meninggalkan lapangan dengan kaki sedikit pincang.
 Dirinya pun diragukan untuk tampil melawan Indiana Pacers, Jumat besok.
 
Bryant pun langsung geram akan kejadian tersebut dan meminta 
wasit perlu melakukan pelindungan yang lebih baik lagi kepada penembak 
dari penjagaan lawannya. Ia juga memperingatkan Jones bahwa yang 
dilakukannya cukup bahaya.
"Pertama-tama dan yang paling peting, 
 para ofisial lapangan perlu melindungi para pemain," ujar Bryant, 
seperti dilansir Reuters. "Para pemain defense, anda dapat menghalangi 
tembakan, namun tidak dapat menginjak pemain," sambungnya.
Jones 
sendiri melakukan pembelaan atas kejadian tersebut dan mengatakan bahwa 
dirinya tak ada maksud untuk membuta cedera. “Semuanya terlihat jelas. 
Bryant terkilir karena terjatuh di lantai karena hilang keseimbangan. 
Saya tak pernah bermaksud membuat cedera,” pungkasnya.  (
min)